Pacitan || Jatim Mitra TNI – POLRI.com
Warga Dusun Belah, Desa Belah, Kecamatan Donorojo, Pacitan, Selasa (14/10) petang digegerkan aksi keji seorang remaja terhadap nenek angkatnya sendiri.
Perempuan lanjut usia berinisial S (70) itu mengalami luka bacok parah di kepala belakang dan punggung.
Pelaku diketahui CR (16), pelajar asal Donorojo yang merupakan cucu angkat korban.
Berdasarkan hasil penyelidikan, penganiayaan itu dipicu oleh ucapan korban yang menyebut CR sebagai cucu pungut.
Ucapan tersebut membuat pelaku tersinggung dan gelap mata.
’’Diduga pelaku sakit hati karena perkataan korban yang menyinggung statusnya sebagai cucu angkat. Ia kemudian membacok korban menggunakan golok,’’ ujar Kapolres Pacitan AKBP Ayub Diponegoro Azhar.
Warga yang mendengar teriakan korban segera datang menolong.
S kemudian dilarikan ke IGD RSUD Pacitan untuk mendapatkan perawatan intensif.
Polisi juga telah memeriksa dua saksi, D dan S, yang berada di sekitar lokasi kejadian.
Saat ini, pelaku telah diamankan di Mapolres Pacitan untuk penyelidikan lebih lanjut.
Polisi masih mendalami motif dan latar belakang pelaku sebelum menetapkan pasal yang akan disangkakan. (Jambrong)