banner 728x250

11 Orang Tewas Akibat Kecelakaan Truk vs Angkot di Purworejo 

11 Orang Tewas Akibat Kecelakaan Truk vs Angkot di Purworejo 

banner 120x600
banner 468x60

Purworejo || Jateng Mitra TNI – POLRI.com

Kecelakaan lalu lintas tragis terjadi di Jalan Provinsi Purworejo–Magelang, tepatnya di Dusun Sorogenen, Kalijambe, Purworejo, Rabu (7/5/2025) pukul 11.00.

banner 325x300

Insiden tersebut melibatkan dump truk bermuatan pasir yang mengalami rem blong dan menabrak angkot berisi rombongan guru dan warga yang tengah dalam perjalanan takziah.

Rombongan diketahui berasal dari Mendut, Magelang, dan menuju ke rumah duka almarhum KH Barzakki di Penungkulan, Gebang, Purworejo.

Namun, perjalanan itu berujung tragedi setelah truk berpelat B 9970 BYZ dari arah Magelang hilang kendali saat melintasi turunan dan langsung menghantam angkot di depannya.

Kronologi Singkat Kecelakaan Maut di Purworejo
Kapolres Purworejo AKBP Andry Agustiano membenarkan insiden tersebut.

“Terjadi laka lantas antara truk tronton bermuatan pasir dengan angkot di wilayah perbatasan kota Purworejo-Magelang,” jelasnya saat ditemui wartawan di lokasi kejadian.

Truk sempat oleng sebelum akhirnya menabrak kendaraan rombongan dan sebuah rumah warga.
Benturan keras membuat angkot ringsek parah, sebagian korban terjepit dan meninggal di tempat.

Total korban sementara: 17 orang, dengan rincian sebagai berikut:
11 orang meninggal dunia di lokasi (MD)
4 orang luka berat
1 sopir dump truk luka ringan
1 warga pemilik rumah mengalami luka.

Korban luka-luka langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat menggunakan ambulans dalam dua gelombang evakuasi.

Proses evakuasi dibantu warga dan aparat setempat. Hingga berita ini ditulis, polisi masih melakukan identifikasi korban dan olah tempat kejadian perkara (TKP).

Bangkai kendaraan juga tengah dievakuasi dari lokasi guna kelancaran lalu lintas dan penyelidikan lebih lanjut. (Jambrong)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *