Lamongan || Jatim Mitra TNI – POLRI.com
Seorang nelayan bernama Hendi, warga Dusun Dengok, Desa Kandangsemangkon, Kecamatan Paciran, Kabupaten Lamongan, dilaporkan hilang setelah terjatuh ke laut saat tengah mencari ikan di perairan Nusantara Brondong Kabupeten Lamongan.
Peristiwa nahas ini dilaporkan pada Jumat (2/5/2025) sekitar pukul 10. 00 WIB.
Kasi Humas Polres Lamongan, Ipda M. Hamzaid mengatakan, Satpolairud Polres Lamongan menerima laporan dari Munir, pemilik perahu yang juga merupakan warga Dusun Dengok, Desa Kandangsemangkon, Kecamatan Paciran, Kabupaten Lamongan, Jumat (2/5/2025) sekitar pukul 10.00 WIB.
Berdasarkan keterangannya, Hendi merupakan ABK dari perahu nelayan Ayu Randane yang dinakhodai oleh Yunus Mustofa. Perahu nelayan tersebut berangkat melaut dari Pelabuhan PPN Brondong pada Senin (28/4/2025) sekitar pukul 22.00 WIB dengan tujuan mencari ikan di perairan Lamongan.
Empat hari berselang, pada Kamis (1/5/2025) sekitar pukul 22.00 WIB, Yunus Mustofa menghubungi Munir pemilik perahu nelayan melalui telepon seluler.
Ia menyampaikan bahwa Hendi ABK terjatuh ke laut di perairan Brondong, sekitar 100 meter dari bibir pantai Pelabuhan PPN Brondong, saat mereka dalam perjalanan kembali pulang dari mencari ikan.
“Keesokan paginya pada Jumat (2/5/2025) sekitar pukul 10.00 WIB pemilik perahu melaporkan peristiwa tersebut ke petugas Satuan Kepolisian Perairan dan Udara (Satpolairud) Polres Lamongan,” jelasnya
Lebih lanjut Ipda Hamzaid menjelaskan, saat ini tim SAR gabungan dari Satpolairud Polres Lamongan dan tim SAR kapal BKO Ditpolairud Polda Jatim tengah melakukan pencarian intensif terhadap korban.
“Saat ini tengah dilakukan pencarian oleh petugas,” ujar Ipda M. Hamzaid. (Jambrong)